Aceh Tamiang – Prof. D R. H. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Presiden RI ke - 6, mengawali Tour De Toba – Seulawah di Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis (24/01/2019) pukul 13.00 WIB.

Kehadiran SBY beserta rombongan disambut hangat oleh Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil, SH, MKn dan Unsur Forkopimda di Pendopo Bupati Aceh Tamiang.

SBY dijamu dengan makanan khas Aceh Tamiang berupa kue timpan, tape, kue mesekat dan lainnya. Selain itu H. Mursil SH, MKn beserta istri juga memberikan cendera mata kepada SBY dan Ibu Hj. Ani Yudhoyono berupa senjata khas Aceh Tamiang “Tumbuk Lada” dan produk unggulan Aceh Tamiang “Kain Songket”.

Dalam kesempatan tersebut SBY mengucapkan terima kasih kepada Bupati Aceh Tamiang atas sambutan silaturrahminya.

“Semoga sukses memimpin Aceh Tamiang” ucap SBY kepada H. Mursil.

Hadir dalam kunjungan tersebut Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), Andi Malarangeng, Plt. Gubernur Aceh Ir. Nova Iriansyah, MT, Insan Pers dan Hadirin.(*)